Senin, 26 Mei 2014

Pantai Ngobaran Penuh Cerita




Pantai Ngobaran, sebuah pantai yang terletak di paling ujung antara deretan - deretan pantai Gunung Kidul Wonosari. Kata orang - orang pantai di Gunung Kidul banyak kemiripan dengan pantai di Pulau Dewata, istilahnya "ini Balinya Gunung Kidul", menurut saya sendiri walaupun ada kemiripan tapi tetap berbeda, setiap tempat mempunyai karakteristik masing - masing.

Berdasarkan cerita rakyat asal mula nama Ngobaran, dahulu Prabu Brawijaya V (Raja terakhir  di Kerajaan majapahit) melarikan diri dari Majapahit karena ekspansi dari Demak. Pada saat itu kejayaan kerajaan Demak yang dipimpin oleh Raden Patah, putra Prabu Brawijaya.

Pelarian Prabu Brawijaya V menemui jalan buntu yang tepatnya pantai selatan, kemudian sang Prabu membakar dirinya bersama permaisurinya daripada melawan putranya sendiri yang ia sangat sayangi. Menurut legenda setempat, Prabu Brawijaya tidaklah mati, melainkan 'muksa'. Prabu Brawijaya di percaya melakukan upacara 'muksa' dengan membakar diri. Dan dinamailah pantai Ngobaran karena kobaran api dari upacara 'muksa' tersebut.






Menurut warga sekitar terdapat berbagai tempat peribadatan dari kepercayaan yang berbeda yaitu Hindu, Kejawan, Kejawen dan Islam. Bangunan Pura lebih dominan dengan patung - patung dan gapuranya. Kejawan sendiri sangat dekat tautannya dengan aliran Kejawen yang ada. 




Lokasi peribadatan dari kepercayaan Kejawan berada di sebuah joglo dekat masjid, sedangkan pengikut Kejawen mendirikan sebuah bangunan di atas bukit karang. Sebuah Masjid yang tempat imammnya menghadap ke laut lepas (selatan) berbeda pada bangunan masjid di Indonesia yang menghadap ke timur, namun meraka tetap Shalat menghadap ke tanah suci. 



[ Gapura Ngobaran ]



[ source : google ]




[ Berdiri di atas tebing ]





[ Teropsesi Spiderman ]




Tidak dianjurkan untuk mandi dilaut, karena ombak laut lepas yang begitu besarnya dan banyak bebatuan yang sangat berbahaya. Jika mau bermain pasir hanya ada sedikit yang tersedia.




[ Pasir putih ngobaran ]



Untuk mencapai lokasi bila dari Wonosari. Ikuti petunjuk ke arah pantai Baron, kemudian ambil kanan bila sampai di petunjuk arah lurus ke Baron, kanan ke Ngobaran, Ngrenehan, Goa Maria. Setelah sampai di pertigaan pertama lewat kanan atau kiri OK, kalau kekiri lebih dekat tapi lewat perkampungan yang jalannya masih berbatuan, dan kalau kekanan jalanan mulus tapi lumayan jauh hampir 2x lipatnya. Kemarin saya berangkat mencoba lewat yang jalan mulus, sampai di pasar ambil belokan kekiri (agak putar arah) dari situ sekitar 11 KM lagi. 


[ Pertigaan arah Ngobaran & Ngrenehan ]

Setelah melewati pos retribusi akan menemukan pertigaan tinggal ambil kanan sekitar 1 KM dari situ sudah sampai tujuan.



                                                                                                                                                                   


















































































Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Follow me

Jangan hanya angan di angan saja