Minggu, 13 November 2016

Ulasan Buku : Menikah Titik Dua





Penulis                    : Agustina K. Dewi Iskandar
Penerbit                  : PT. Grasindo
Editor                     : Fanti Gemala
Tahun Terbit          : 2014
Jumlah Halaman   : 183 halaman



     Khansa adalah seorang istri dari pria bernama Loki dan ibu satu anak bernama Raira. Awalnya, Khansa yang memutuskan untuk menikah di usia awal 20-an merasa bahagia dalam menjalani peran sebagai ibu rumah tangga.


“Laki-laki adalah angin. Mereka memang punya legalitas untuk memanjangkan langkah dan pulang kapan saja karena memang diciptakan bukan untuk membawa rumah di atas pundaknya, melainkan menyangganya dengan kerja, karya dan doa.
Sementara perempuan mari kita berbangga dengan metaphor siput perkasa. Rumah menjadi indah dan cerah karena senyum. Senyum menjadi berkilau dan hangat karena ikhlasnya. Karena memang perempuan bukan sang superman pencari nafkah dan pemburu karier. Maka wahai perempuan, jangan pernah lelah dengan kodratmu. Karena pada ikhlas itulah, maka titik menuju surga akan terbuka” (hal. 27-28)


     Memiliki sosok suami yang sempurna, anak yang manis dan kehidupan pernikahan yang amat baik awalnya memang terasa menyenangkan. Menjalani kehidupan peran sebagai ibu rumah tangga dengan kehidupan pernikahan yang biasa-biasa saja, membuat sosok Khansa yang periang dan dinamis merasa stagnan dan kehilangan orientasi dalam hidupnya.


“Setelah begitu banyak kebaikan, aku masih boleh ngerasa nggak puas dan mulai meminta yang lain nggak ya?” (hal. 60)

“Nah, susah nggak sih jadinya kalu ternyata kita menyadari kalau kita menikahi orang yang nggak tepat? Lalu, kita harus menjalani segala perangkatnya sebagai sebuah rutinitas yang sifatnya siklis, terus berputar tanpa titik temu.” (hal. 101)


     Untuk mengukuhkan eksistensi, bahwa masih ada sosok Khansa di dunia ini, Ia pun sering membuat tulisan yang berisi gagasan maupun curahan hatinya di blog yang diberi judul “Sebuah Blog”. Seolah semesta sedang mempermainkan nasib kedua insan, tanpa sengaja Khansa bertemu kembali dengan pangeran masa lalunya yang menikmati dan menghayati tulisan-tulisannya di blog.

     Wibi adalah sosok masa lalu Khansa. Dengan Wibi, Khansa mampu dengan leluasa berbagi hal-hal terdalam bahkan yang tidak mampu diungkapkan kepada suaminya. Wibi adalah pemberi warna baru dalam hidupnya.


“Berapa mahal harga sebuah kesetiaan,
Namun lebih mahal lagi makna sebuah keikhlasan dan keyakinan untuk setia tanpa harus berhitung.” (hal. 115)


     Frekuensi dan durasi Khansa di depan laptop cukup membuat Loki curiga. Sering kali Loki mengamati punggung Khansa yang terbangun di tengah malam dan asik dengan laptop hitam kecilnya. Loki pun bertanya kepada hati kecilnya dengan siapa kah Khansa berkirim pesan selarut ini? Apa yang sedang ditulisnya? Serta apa yang diperbuat sosok tersebut sehingga sekarang Khansa nampak lebih cantik, ceria dan bercahaya? Yang pasti bukan karena dirinya.

     Meskipun Khansa berusaha menyembunyikan interaksinya dengan Wibi dengan sangat rapi, semakin hari Loki semakin menaruh curiga sampai akhirnya dia pun merekam segala percakapan instan yang Khansa lakukan. Boom!! Terjawab lah akhirnya kecurigaan dan pertanyaan yang menggerogoti benak Loki selama ini.

     Dengan berbesar hati, Loki pun meminta Khansa untuk berhenti dan kembali pulang ke dalam genggamannya. Khansa dengan kesadaran penuh akhirnya kembali pulang ke hati suami nya. Wibi pun  memutuskan untuk menjalin hubungan dengan wanita lain dan menikah.


“…… dan kita harus belajar bahwa merelakan juga merupakan salah satu cara untuk mendapatkan dengan pengertian tertentu….” (hal. 158)


     Loki, sosok pria yang sempurna ternyata hanya selalu berusaha tampil sempurna demi menyembunyikan satu kekurangan yang mencengangkan yang ada dalam dirinya. Loki pun terjebak dalam cinta lain yang tidak mampu ia hentikan. Setelah Khansa dan Loki akhirnya menjalani hidup masing-masing. Undangan Wibi terlanjur meluncur ke genggaman Khansa. Lalu novel berakhir begitu saja..

     Akankah Wibi mampu bersanding dengan wanita yang memang sudah sejak lama diidam-idamkannya? Bersanding atas penantian cinta yang diawali dengan salah sehingga kemudian dia dapat?

     Pendapat saya setelah membaca novel ini adalah; Pertama novel ini telah mengubah persepsi saya tentang sajian-sajian novel pernikahan pada umumnya. Jangan mengharapkan tips menghadapi hiruk pikuk rumah tangga dan solusi terbaik yang ditawarkan ketika menikmati novel ini.


“Pernikahan adalah sebuah batas absolut, tapi ia juga menyimpan kehancuran yang absolut”
 (hal. 24)


     Kedua novel ini membuat pembaca tersesat dalam pikiran tokoh utama yang sedang menghadapi konflik rumah tangga dengan taburan masa lalu. Sehingga pembaca yang khususnya tengah berumah tangga lantas berpikir, sudah ikhlas kah kita menjalani rumah tangga dan menikmati setiap prosesnya dengan lapang dada.

     Ketiga, dalam novel ini Saya kembali berkenalan dengan Johari Window. Teori psikologi komunikasi yang sudah saya akrabi sejak dibangku kuliah dulu diulas sedikit dalam novel ini. Saya cukup senang membacanya.


“Memberikan nama hanya proses membedakan saja agar malaikat tidak tertukar saat mencatat dalam jurnalnya” (hal. 35)


     Keempat, novel ini banyak menggunakan diksi yang terasa berat untuk dipahami. Penulis sesekali menggunakan kata yang jarang digunakan dalam keseharian. Contohnya dalam sajak berikut:


“SAJAK DI TITIK NOL
Masa mengakar pada almanac
Waktu mengikat peristiwa
Kau tiada
Segala jejak tak satu pun terkelupas
Kenangan berharap menjadi batu
Gemanya berulang kali
Setia menantiku kembali” (hal. 33)


Secara keseluruhan novel ini cukup menarik untuk disimak. Meskipun alur dan konfliknya cukup mudah terbaca. Terima kasih telah membaca ulasan saya J


Diulas oleh Dwi Isti Anggraini

5 komentar:

  1. Terimakasih atas ulasan yang sangart cantik untuk #menikahtitikdua.
    Salam. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih juga kak, tulisan kakak bagus banget jadi pengen buat buku juga. hehhee..

      Hapus
  2. Hallo semuanya ,Kami menawarkan berbagai pilihan permainan online game dan Live game yaitu : Baccarat, BlackJack, Roulette, Sic Bo, Slot game , Taruhan Bola, Tembak ikan dan masih banyak lagi !!!!

    Eiittt Nikmati bonus deposit pertama sebesar 25 %
    Nb : Syarat dan ketentan berlaku

    Ayo langsung kunjungi website kami di :
    sukahoki88.com

    BalasHapus

Follow me

Jangan hanya angan di angan saja